top of page

Ikon Baru Kota Pahlawan, Bawa Berkah Bagi Nelayan

  • Writer: Kata Kita
    Kata Kita
  • Jun 19, 2019
  • 1 min read

Updated: Jun 22, 2019

SURABAYA, KATAKITA1745.WIXSITE.COM — Surabaya memiliki banyak taman kota yang terletak di seluruh penjuru kota Surabaya. Salah satu taman yang baru diresmikan di kota pahlawan ini adalah taman Suroboyo. Taman Suroboyo terletak di tepi pantai Kenjeran, kecamatan Bulak. Kini, taman ini dihiasi dengan patung ikan Suro dan Boyo setinggi 42 meter yang merupakan icon kota Surabaya.


Setelah peresmian patung di taman Suroboyo pada tanggal 29 Mei 2019 lalu, taman tersebut menjadi ramai pengunjung. Pedagang sekitar merasa diuntungkan karena dibangunnya patung tersebut.


Salah satu nelayan di pesisir pantai Kenjeran, Suratno (60), mengaku merasa diuntungkan. Ia berkata bahwa penghasilannya bertambah dengan adanya ikon kota Surabaya yang baru-baru ini dibangun di taman Suroboyo.


“Cari penumpang sekarang lebih mudah, Mbak. Dulu saya cari penumpangnya di bebatuan situ. Sekarang saya bisa nawarin perahu ke orang-orang di taman,” terangnya saat diwawancarai.


Selain buka jasa wisata naik perahu, Suratno juga menyelam untuk mencari kerang. Nantinya kerang tersebut ia berikan pada juragannya. Ia bisa meraup keuntungan sebesar 200-300 ribu rupiah.


Suratno berasal dari kota Lamongan. Namun, ia sudah lama tinggal di Kenjeran. Istri Suratno berjualan di warung dekat taman Suroboyo. Mereka biasa bekerja dari pagi hingga jam 12 malam. Kecuali ketika malam Minggu, mereka bisa bekerja 24 jam.


Keluarga Suratno juga berpegang teguh pada agama yang dianutnya. Karena baginya, jika agama tidak dijadikan pegangan hidup maka nafsu yang akan menguasainya. Menurut Suratno, masyarakat Indonesia banyak yang korupsi karena mereka tidak bisa mengendalikan nafsu mereka. Oleh karena itu, anak-anak dan istrinya ia bimbing untuk bisa mengendalikan hawa nafsu dengan cara berpegangan pada agama.




Commentaires


Post: Blog2_Post

Contact

085715717834

©2019 by Kata Kita. Proudly created with Wix.com

bottom of page